Kebaruan Sekolah dalam Memanfatkan Media Pembelajaran

Kebaruan Sekolah dalam Memanfatkan Media Pembelajaran 

Pentingkah sebuah kebaruan bagi sebuah sekolah dalam memanfatkan media pembelajaran.? dukungan seperti apa yang harus dilakukan oleh sebuah organisasi sekolah dalam pembelajaran?

Berikut ini jawaban Saya.

Menurut pendapat Saya,dalam sebuah sekolah kebaruan sangat penting dilakukan dalam memanfaatkan media pembelajaran, karena pengadaan media pembelajaran membutuhkan akses dan biaya yang bisa dikatakan cukup mahal oleh karenanya sebuah sekolah sangat penting sekali dalam menentukan kebaruan media pembelajaran yang akan dipilih. dan seharusnya sebuah sekolah harus memilih media pembelajaran yang memiliki usia pakai yang cukup bertahan lama dalam jangka waktu yang dapat ditentukan.

Oleh karena itu diperlukan dukungan dari sebuah organisasi sekolah itu sendiri dan tentunya tidak hanya organisasi sekolah saja namun semua pihak yang terlibat di sekolah termasuk peserta didik.
Dukungan tersebut dapat berupa :

1. Pemilihan media pembelajaran yang berkualitas baik dan dirasa sesuai dengan kemampuan guru dalam membelajarkan serta sesuai dengan akses serta biayanya. Dukungan tersebut diperlukan karena apabila sebuah sekolah memilih media pembelajaran yang kualitasnya baik akan dapat memungkinkan media pembelajaran tersebut dapat bertahan dalam kurun waktu yang lama serta dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya karena guru juga mampu membelajarkan,Sehingga pengadaan media pembelajaran tidak sia-sia.

2. Semua pihak organisasi sekolah,masyarakat di lingkungan sekitar sekolah maupun peserta didik ikut serta menjaga dan memelihara media pembelajaran yang telah diadakan atau yang telah disediakan.
Bagi pihak organisasi sekolah sendiri dukungan sangat diperlukan terutama dalam memelihara keberadaan media pembelajaran seperti penjaga sekolah yang harus selalu menjaga keamanan barang-barang yang ada di sekolah termasuk media pembelajaran serta masyarakat yang tinggal di sekitar sekolah juga harus turut mengawasi keamanan sekolah. Terlepas dari hal tersebut pihak-pihak organisasi sekolah yang lain juga harus ikut serta dalam menjaga atau mengawasi keamanan di sekolah. Perawatan dan Penempatan media pembelajaran di ruangan yang layak juga tidak kalah penting dalam menjaga kualitas serta ketahanan media pembelajaran.

Selain itu khusus dukungan dari guru yaitu menggunakan dan manfaatkan media pembelajaran dengan sebaik mungkin dengan cara yang benar, tidak menggunakan media pembelajaran dengan seenaknya atau harus sesuai aturan. Aturan tersebut seperti merapikan dan meletakkan media pembelajaran dengan rapi sesuai pada tempatnya sehingga media pembelajaran tidak berserakan karena apabila berserakan dapat mengakibatkan media pembelajaran rusak atau bahkan tercecer hal tersebut dapat mengakibatkan media pembelajaran tidak lengkap sehingga fungsi pakai dalam pembelajaran berkurang serta tidak bertahan lama atau cepat rusak. Dukungan dari peserta didik sendiri yaitu harus ikut serta menjaga dan memelihara media pembelajaran dengan cara menggunakan media pembelajaran ketika belajar dengan sebaik mungkin,guru juga harus mengawasi peserta didik ketika menggunakan media dan memberikan instruksi yang cukup jelas dalam menggunakan media pembelajaran seperti memberitahukan langkah-langkah dalam penggunaan dan fungsi media pembelajaran itu sendiri, diusahakan juga tidak boleh ada peserta didik yang merusak atau bahkan menggunakan media pembelajaran untuk main-main.

Sekian tanggapan diskusi dari saya. terima kasih.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Contoh Perkenalan TUTON dan LMS di Universitas Terbuka

Cara mengintegrasikan muatan life skill (kecakapan hidup) di dalam pembelajaran di sekolah

Diskusi tuton sesi 3 UT MKDK4001 pengantar pendidikan